Visi Mengangkat Kopi Lokal, HUDES Coffee Hadir di Banjarmasin

Visi Mengangkat Kopi Lokal, HUDES Coffee Hadir di Banjarmasin


BERANGKAT dari hobi dan niat tulus untuk mengangkat harkat martabat kopi lokal, serta menyejahterakan petani kopi di Kalimantan Selatan, HUDES Coffee pun hadir dengan seduhan kopi Pengaron khas Kabupaten Banjar.

Ya, HUDES Coffee sang pelopor kedai Kopi Pengaron ini hadir menyajikan seduhan kopi khas Kalimantan Selatan yang diolah apik oleh baristanya (penyaji kopi). Ini cukup membuat masyarakat dan pecinta kopi pada khususnya, bisa merasakan kenikmatan aroma dan cita rasa kopi lokal menjadi lebih spesial dari yang biasanya.

Syam Indra Pratama, owner HUDES Coffee  Rabu (30/8/2017) mengatakan, sudah saatnya kopi Pengaron diangkat kepermukaan, untuk dikenalkan kepada masyarakat sebagai kopi terbaik di Indonesia bahkan di dunia.

“Memang sudah menjadi Visi HUDES menjadikan Kopi Pengaron khas Kalimantan Selatan ini menjadi kopi terbaik di dunia. Jadi ini bukan sekedar hobi, tapi visinya yang sudah lama terpendam,” tuturnya.


Dia menambahkan, Sebenarnya di Kalimantan Selatan sendiri memiliki sumber daya kopi yang tidak kalah bagusnya dengan daerah lain. Hanya saja banyak masyarakat yang tidak menyadari hal itu. Sehingga HUDES Coffee berupaya memperkenalkanya dengan menciptakan seduhan kopi Pengaron yang berbeda.

“Kita punya sumber kopi yang bagus. Mulai dari biji kopi (coffee cherry), green, beans, roasting, hingga proses penyeduhan perlu direvolusi konsepnya,” ujarnya.

HUDES Coffee yang beralamat di Jalan Hasan Basri Komplek Kejaksaan (samping KUA Banjarmasin Utara, seberang Pasadena Catering) Kota Banjarmasin ini buka setiap hari dari pukul 13.00 Wita sampai 21.00 Wita. Sedangkan untuk Minggu sampai pukul 16.00 Wita.


“Bagi kawan-kawan silakan merapat ke HUDES Coffee. Open Bar setiap hari dari pukul satu siang sampai sembilan malam. Kecuali hari minggu tutup sampai Asar. Dan kalau waktu salat kita tutup sebentar. Bisa juga untuk informasi lengkapnya follow Instagram kita di @hudescoffee,” pungkasnya.[syam/bbc]


Lebih baru Lebih lama