Komunitas Vespa di Banua Ikat Silaturrahim di Bekantan 6

Komunitas Vespa di Banua Ikat Silaturrahim di Bekantan 6


BATULICIN, MK – Bertajuk Bekumpulan Vespa Kalimantan Selatan 6 (Bekantan 6), para komunitas Vespa di penjuru Kalimantan Selatan berkumpul di halaman panggung utama Pantai Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (17/2/2018).

Mereka berkumpul tak lain untuk menjalin tali silaturahim antar sesama komunitas vespa yang tersebar di Banua.

Scoter Vespa Pagatan, Syahri Ramadhan mengatakan, selaku tuan rumah Bekantan 6, pihaknya mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh komunitas Vespa yang ada di Kalimantan Selatan untuk menjalin tali silaturrahim.

Sementara itu, Wakapolres Tanah Bumbu melalui Kapolsek Kusan Hilir, Iptu Mursani S.Sos mengajak Komunitas Vespa Kalimantan Selatan untuk menikmati wisata pantai yang ada di Tanah Bumbu dan juga mengajak untuk senantiasa menjauhi narkoba.

Even Bekantan 6 ini turut dihadiri Anggota DPRD Tanah Bumbu dari Fraksi PDIP, Kapolsek Kusan Hilir, dan tentunya ratusan penggila Vespa dari berbagai daerah di Kalsel dengan berbagai jenis Scoter Vespa dari tahun 70 hingga 90-an.[mia/joni]


Lebih baru Lebih lama