CPO Dibangun, Petani Sawit Tersenyum Bupati pun Bangga

CPO Dibangun, Petani Sawit Tersenyum Bupati pun Bangga


PELAIHARI, MK - Investasi yang dilakukan pengusaha Banua dari PT. BGM tak hanya membuat petani plasma sawit Tanah Laut tersenyum, namun juga membuat Bupati Tanah Laut (Tala), H Sukamta bangga dan gembira.

“Ini sebuah kegembiraan bagi masyarakat petani sawit Tanah Laut. Kenapa?, karena yang berinvestasi adalah orang banua sendiri,” tutur Sukamta di sela MoU pembangunan pabrik CPO yang dilakukan PT Batu Gunung Mulia dengan Koperasi Sawit Makmur (PT Kalimantan Agro Mandiri), Senin (15/10/2018) di Aula Barakat.

Menurut Sukamta, ini awal untuk membuka pintu kesejahteraan bagi masyarakat petani sawit di Tala. Langkah ini juga sebagai upaya mendukung sepenuhnya petani lokal agar semakin sejahtera dan makmur.

"Makanya kita menyambut gembira investasi orang banua. Ini sungguh luar biasa. Apalagi sawit lagi kurang baik di mana mengalami penurunan harga,” jelasnya.

Sukamta mengungkapkan, yang menjadi masalah utama saat ini, yang dihadapi petani plasma, perusahaan yang memiliki pabrik CPO lebih mendahulukan hasil kebun sendiri atau inti. 

“Petani kebun plasma akhirnya tidak cepat tertampung hasil panen sawit mereka,“ imbuhnya.

Karenanya, dengan adanya kerjasama pembangunan pabrik CPO, maka tak ada lagi kendala dalam penjualan tandan buah segar sawit petani. "Kemudahan dengan orang banua yang berinvestasi di Tala, juga tidak akan susah mencari, sebab orangnya tinggal di banua juga serta otomatis perputaran uang juga di banua kita sendiri," katanya.

Dampak ekonomi juga akan bergerak di Tala. "Kalau banyak saudagar warga kita, maka Kalsel jadi nyaman. Makanya apapun yang menyangkut perizinan akan dipermudah dan akan kita kawal bersama," paparnya.

Transportasi juga akan semakin baik.  Apalagi 2019 Pelabuhan Swarangan selesai dibangun dan 2020 akan dioperasionalkan.

"Kenapa kita yakin, sebab Kementerian Perhubungan, di 2019 pelabuhan ini akan dibangun secara multi years. Maka otomatis penyelesaian juga cepat. Kita yakin Pelabuhan Swarangan akan mampu melayani transportasi itu. Makin cepat terbangun makin kita senang," pungkasnya.[andra]


Lebih baru Lebih lama