Siapkan Ikon Ekonomis Syariah, Bank Kalsel Gelar Expo Sharia Banking Network

Siapkan Ikon Ekonomis Syariah, Bank Kalsel Gelar Expo Sharia Banking Network

BANJARBARU, MK – Expo Sharia Banking Network 2018 segera menandai resminya BANK KALSEL SYARIAH sebagai Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPS-BPIH).

Di expo yang dibuka mulai Sabtu, 24 November 2018 di Q mall Banjarbaru ini juga sekaligus dilakukan peluncuran layanan penerimaan setoran biaya ibadah haji tersebut.

Expo sendiri dijadwalkan selama tiga hari, 23 hingga 25 November 2018. Sejumlah kegiatan digelar, termasuk workshop penyelenggaraan ibadah haji di Indonesia dengan narasumber dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), Kemenag RI, Kemenag Kalsel dan Komisaris Utama Bank Kalsel.

Di event ini, Bank Kalsel juga membuka Open Bazaar yang didukung berbagai tenant seperti Garuda Indonesia, travel haji & umrah yang bekerjasama dengan Bank Kalsel, Developer FLPP, BAZNAS Kalsel, Dekranasda, Iwapi dan lainnya.

Juga ada Lomba bertema Islami, di antaranya cerdas cermat antar kampus, lomba mewarnai hingga pagelaran fashion show muslimah. Di momen ini, Bank Kalsel juga undang bintang tamu, Veve Zulfikar.

Agus Syabarrudin, Senior Executive Vice President (SEVP) Bank Kalsel mengungkapkan, Expo Sharia Banking Network memang disiapkan sebagai ikon kegiatan ekonomi syariah di Kalimantan.

"Tujuan kami tentunya supaya masyarakat mengetahui bahwa Bank Kalsel Syariah ditunjuk sebagai BPS BPIH secara resmi," terang Agus.

Expo Sharia Banking Network juga dinilai memiliki peluang besar untuk meningkatkan NOA DPK, volume DPK, portofolio pembiayaan serta fee based income dari produk dan layanan syariah yang ditawarkan oleh UUS Bank Kalsel.[adv/mia]


Lebih baru Lebih lama