Terpilih Aklamasi, Firdaus Kembali Nakhodai NPC Kalsel

Terpilih Aklamasi, Firdaus Kembali Nakhodai NPC Kalsel

foto: Firdaus (kiri, berkacamata) bersama Kepala Dispora Kalsel, Zakly Asswan

BANJARBARU, MK – Untuk kali ketiga, H Ahmad Firdaus kembali didaulat menjadi Ketua Umum National Paralympic Committee (NPC) Kalimantan Selatan.

Mantan perenang Banua ini memastikan sebagai nakhoda organisasi olahraga kalangan disabilitas Banua, setelah terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) NPC Kalsel, Sabtu (1/12/2018) di Hotel Roditha Banjarbaru.

“Banyak tugas yang menanti NPC Kalsel lima tahun ke depan. Karenanya saya berharap kawan-kawan tetap solid dan selalu menjaga kekompakkan,” tutur Firdaus usai pemilihan.

Firdaus berharap dengan terpilihnya kembali dirinya sebagai Ketua NPC Kalsel untuk periode 2018-2023, benar-benar menjadi bukti akan kekompakkan keluarga besar NPC Kalsel.

“Dengan kekompakkan dan rasa kekeluargaan, saya yakin semua program kerja dan target prestasi bisa tercapai,” jelas pria yang menjabat Ketua Umum NPC Kalsel sejak 2009 silam ini.

Apalagi, lanjut ASN di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel ini, sebelum-sebelumnya NPC Kalsel sudah mampu membuktikan kesolidan tersebut dengan buah prestasi nyata atlet di berbagai event national maupun internasional.

Musorprov yang digelar mulai 30 November hingga 2 Desember 2018 ini sendiri dihadiri utusan dari 13 NPC kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan.

Selain agenda utama memilih ketua umum untuk lima tahun ke depan, di Musorprov juga disampaikan laporan pertanggungjawaban kinerja pengurus periode 2013-2018 serta membahas rencana kerja organisasi.[mia]


Lebih baru Lebih lama