Terbukti Berkhasiat, Jamu Pinang Muda Ayu Cacan Makin Diminati

Terbukti Berkhasiat, Jamu Pinang Muda Ayu Cacan Makin Diminati

AMUNTAI, MK - Ayu Cacan, warga Kota Amuntai Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) ini ternyata punya keahlian lain di luar kegiatannya sebagai seorang biduan dangdut.

Apa itu kegiatan lainnya?. Ternyata ibu muda dari dua orang putri ini mendapat keahlian warisan nenek moyang, yakni meracik pinang yang masih muda menjadi jamu yang berkhasiat bagi wanita atau pun pria.

Alhasil, Ayu Cacan sendiri banyak permintaan konsumen yang notabene sudah menikmati dan merasakan jamu hasil racikannya.

"Kebanyakan kepuasan dari pembeli yang sudah merasakan khasiat jamu ini baik wanita maupun pria memang tak jauh dari soal hubungan suami istri. Buktinya kini jamu olahan rumahan buatan saya banyak dicari," ujarnya kepada metrokalimantan.com, Minggu (9/12/2018).

Saat ini, jamu pinang muda memang jadi primadona lantaran berkhasiat ampuh bagi wanita dan pria.

"Khasiat untuk perempuan dewasa mampu merapatkan organ kewanitaan yang kendor dan menghilangkan keputihan. Untuk  pria biasanya memilih pinang muda karena lebih tahan lama dalam berhubungan. Selain itu juga tidak cepat lemas karena pria cepat keluar," ungkapnya.

Sementara ini, lanjut Ayu, untuk pemasaran jamu olahannya melalui media sosial di akun Facebook Ayu Cacan dan WhatsApp di nomor 081349225500.

"Alhamdulillah makin hari makin bertambah peminatnya, karena banyak kaum hawa yang mesan," pungkasnya.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama