Kembangkan Potensi Pertanian, Bank Kalsel Dirikan Kantor Unit Anjir Pasar

Kembangkan Potensi Pertanian, Bank Kalsel Dirikan Kantor Unit Anjir Pasar

MARABAHAN, MK – Memiliki luas wilayah yang didominasi lahan pertanian, tentu menjadikan Barito Kuala kaya akan potensi sebagai lumbung padi. apalagi mayoritas mata pencaharian utama warga di Bumi Selidah ini memang bertani.
Tepat, jika kemudian Bank Kalsel fokus memberikan dukungan terhadap pengembangan ekonomi dan usaha para petani di kabupaten yang berbatasan dengan Kota Banjarmasin ini.
Menurut Direktur Utama Bank Kalsel, Agus Syabrrudin saat pembukaan Bank Kalsel Unit Anjir Pasar, Senin (9/1/2019), Bank Kalsel merasa perlu memberikan dukungan terhadap usaha pertanian di kawasan Anjir Pasar, Barito Kuala.
“Bank Kalsel unit Anjir Pasar tentunya akan memberikan dukungan untuk perkembangan usaha dan ekonomi pertanian di kecamatan Anjir Pasar dan sekitarnya,” terang Agus.
Kawasan Anjir Pasar, lanjut Agus, merupakan dilintasi jalan poros Trans Kalimantan, di mana jalan ini merupakan akses jalan nasional. Dengan demikian sangat strategis dari sisi trading atau perdagangan.
“Ratusan hektare lahan pertanian di kawasan Anjir Pasar dan Jejangkit, juga menjadi potensi untuk layanan perbankan,” pungkasnya.
Langkah mendirikan Kantor Unit di Anjir Pasar ini juga dimaknai sebagai upaya Bank Kalsel mempererat kerjasama dengan Pemkab Batola.
Apalagi Bupati Batola, Hj Noormiliyani juga sudah memiliki planning terkait potensi pengembangan pelabuhan baru, di luar dari pelabuhan Trisakti.
Pembukaan Bank Kalsel unit Anjir Pasar ini juga turut dihadiri mantan Bupati Batola, HM Hasanuddin Murad, Wakil Bupati Batola Rahmadian Noor, sejumlah camat, kepala dinas, dan kepala desa.[mia/adv]
Lebih baru Lebih lama