Resmikan Pasar Rakyat, Bupati Sudian Pesan Ini Kepada Warga Desa Karang Sari

Resmikan Pasar Rakyat, Bupati Sudian Pesan Ini Kepada Warga Desa Karang Sari

BATULICIN, MK - Pasar rakyat Desa Karang Sari kini sudah bisa beroperasi, seiring peresmian yang dilakukan langsung Bupati Tanah Bumbu, H Sudian Noor di Desa Karang Sari, Kecamatan Kusan Hulu, Sabtu (23/2/2019).
Di hadapan warga desa, orang nomor satu di Bumi Bersujud ini berpesan agar keberadaan pasar rakyat ini benar-benar dimanfaatkan serta dijaga, mengingat pasar ini merupakan fasilitas ekonomi kerakyatan.
“Dengan adanya pasar ini saya minta tolong kepada warga Desa Karang Sari agar dirawat, mudah-mudahan ini akan mendongkrak ekonomi masyarakat,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagri) Tanbu, Deny Haryanto mengatakan, keberadaan pasar rakyat Desa Karang Sari merupakan salah satu dari empat program Disdagri.
“Dengan peresmian pasar ini saya meminta desa (Pemerintahan Desa, red) benar-benar bisa mengelola pasar ini, termasuk bagaimana nanti meningkatkan kontribusi daerah, serta kontribusi bagi desanya,” terangnya.
Menurut Deny, pihaknya merasa bangga dan bersyukur dengan keberadaan pasar rakyat di Desa Karang Sari ini. Tentunya keberadaan pasar ini diharapkan berdampak positif bagi perekenomian warga.
“Semoga pasar ini memberi dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi,” harapnya.
Peresmian pasar yang ditandai dengan pemotongan pita dan nasi tumpeng ini turut dihadiri Camat Kusan Hulu, Herlambang, Kepala Desa Karang Sari, Mustofa, Kapolsek Kusan Hulu, Iptu Abdul Halim, dan Danramil Kusan Hulu, Kapten Inf Wahyono.
Selain itu juga tampak Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Tanbu, Ardiansyah, Kepala Dinas Sosial, Basuni, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Kursani, serta pejabat dari SKPD lainnya.[joni]
Lebih baru Lebih lama