BINUANG, MK - Kunjungan kerja dalam rangka pembinaan pegawai dilakukan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dr Ir Momon Rusmono MS ke Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang, Kamis (16/5/2019).
Pada kunjungan ini Momon ingin BBPP Binuang mempersiapkan calon tenaga kerja di bidang pertanian dan perkebunan berbasis kompetensi dan mempersiapkan Job Creator.
“Guna mewujudkan arah pembangunan pertanian tahun 2019, maka ciptakan Sumber Daya Manusia yang hebat, persiapkan calon tenaga kerja berbasis kompetensi dan membangun petani milenial," pinta Momon.
Momon juga berpesan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hadir pada acara pembinaan di aula Bangkinang, agar menjalankan nilai (values) budaya kerja dan makna bekerja (meaning) di Kementerian Pertanian.
Nilai budaya kerja di Kementerian Pertanian bertajuk KKPID, yakni meliputi 1. Komitmen; 2. Keteladanan; 3. Profesionalisme; 4. Integritas; dan 5.Disiplin.
"Makna bekerja adalah fokus dan orientasi bekerja dari setiap pegawai Kementerian Pertanian. Makna bekerja Kementerian Pertanian adalah; Mengabdi untuk kemandirian pangan dan kesejahteraan petani," imbuh Momon.
Di akhir pembinaan terhadap seluruh ASN, Momon menambahkan, seorang birokrat yang baik itu adalah loyaalitas tinggi kepada pimpinan dan memiliki kapabilitas.
"Memiliki kapabilitas tetapi tidak loyal terhadap pimpinan, sebaiknya segera berubah karena akan menjadikan kemunduran bagi instansi," tutup Momon.[bayu/mia]
Tags
Kalimantana