BBPP Binuang Serahkan Hibah Penguatan Kelembagaan P4S di Kalbar

BBPP Binuang Serahkan Hibah Penguatan Kelembagaan P4S di Kalbar

SAMBAS, MK - Sesuai Permentan Nomor 43 Tahun 2015 tentang Pembagian Wilayah Kerja UPT lingkup Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian menyebutkan Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang mengemban tugas wilayah kerja seluruh pulau Kalimantan.
Didasari ini, pembinaan berkelanjutan terhadap Kelembagaan Pelatihan Pertanian Perdesaan Swadaya (P4S) pun terus digaungkan BBPP Binuang.
Bertepatan dengan momen Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan (Peda KTNA) XII di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, BBPP Binuang menyerahkan bantuan hibah penguatan kelembagaan untuk P4S kepada P4S Mitra Mandiri Kabupaten Kubu Raya dan P4S JAS-B Kabupaten Singkawang.
Penyerahan hibah dilaksanakan di Aula Dinas Pertanian dan Hortikultura Kabupaten Sambas dan diserahkan langsung Kepala BBPP Binuang, Dr Ir Yulia Asni Kurniawati M.Si, Minggu (4/8/2019).
Penyerahan bantuan ini turut disaksikan Kepala Bidang Penyuluhan Dinas Pertanian dan Hortikultura Kalimantan Barat, Sopian Suri.
Pada kesempatan ini, Yulia berpesan kepada P4S yang menerima bantuan untuk dapat manfaatkan sebaik-baiknya sarana dan prasarana yang dihibahkan untuk penguatan kelembagaan.
"Tingkatkan prestasi, semoga hibah sarana dan prasarana ini menjadi pemacu semangat P4S," tutur Yulia.
Yulia mengatakan, untuk semua P4S di wilayah Kalimantan Barat, BBPP Binuang membuka diri untuk dapat langsung berkomunikasi dan berkonsultasi kepada pihaknya.
"Ini tak lain untuk kemajuan dan perkembangan P4S Kalimantan Barat," pungkas Yulia.[bayu/mia]
Lebih baru Lebih lama