Buka Bakti Sosial, Bupati Sudian: TKSK Jadi Ujung Tombak Dinsos

Buka Bakti Sosial, Bupati Sudian: TKSK Jadi Ujung Tombak Dinsos

BATULICIN, MK - Tak kurang 153 peserta dari penjuru Kalimantan Selatan ambil bagian dalam bakti sosial Tenaga Kerja Sosial Kecamatan (TKSK) yang digelar di Desa Manunggal, Kecamatan Karang Bintang, Kabupaten Tanah Bumbu.
Kegiatan TKSK sekaligus bakti sosial TNI Angkatan Darat ini dibuka secara resmi oleh Bupati Kabupaten Tanah Bumbu, H Sudian Noor di lapangan sepakbola Desa Menunggal, Sabtu (16/11/2019).
Bakti sosial kedua elemen ini sebagai tanda sinergitas Kodim 1022 Tanbu dan Dinas Sosial (Dinsos) Tanah Bumbu dalam rangka Pembinaan Teritorial Terpadu di wilayah Kodim 1022 Tanbu.
Kegiatan sosial ini dilangsungkan selama tiga hari, mulai 15 hingga 17 November 2019.
Dalam sambutannya Bupati Sudian mengatakan, TKSK merupakan ujung tombak Dinas Sosial, di mana otomatis mereka juga adalah bagian dari pemerintah yang harus diperhatikan kesejateraannya.
"Mereka tugasnya memikirkan kesejahteraan masyarakat, tapi kalo penggeraknya tidak terpikirkan, bagaimana mau sejahtera masyarakat. Ini paling tidak harus ada contohnya," tuturnya.
Menurut Sudian, TKSK bisa menjelaskan ke masyarakat bagaimana untuk bisa sejahtera. TKSK sendiri merupakan wujud pengabdian yang bisa jadi ditunggu masyarakat.
Demi kelancaran kegiatan sosial ini, Sudian juga meminta kepada pelaksana bakti sosial untuk memperhatikan kebutuhan air bersih di tenda selama kegiatan TKSK.
"Saya berharap mudah-mudahan kedatangan kalian semua menjadi angin segar untuk Tanah Bumbu. Ini karena seketika saya melihat kalian, saya langsung teringat masyarakat desa yang belum beruntung," sebutnya.
Sebelumnya Kepala Dinas Sosial Tanbu, Basuni mengatakan, bakti sosial TKSK ini bertujuan untuk menumbuhkan dasar simpati dan impati serta kepedulian sosial dalam masyarakat.
Selain itu, juga untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. Kemudian untuk menjalin siraturahmi kepada masyarakat dengan TKSK, serta membangun jiwa solidaritas.
Pembukaan TKSK turut dihadiri Dandim 1022/TNB Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto, perwakilan Korem, Kepala Dinas Sosial Tanbu, Kepala Bulog Kalsel, Kapolsek Karang Bintang, dan para pejabat.
Prosesi pembukaan diwarnai dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Dinsos Tanbu Basuni yanh kemudian diserahkan ke Bupati dan Dandim.
Juga dilakukan pemberian bantuan sosial atau tali asih kepada beberapa orang tidak mampu, pejuang veteran.
Kegiatan pasar murah, donor darah, kuda lumping, pelayanan KK, KTP, dan KIA turut melengkapi kegiatan ini.[joni]
Lebih baru Lebih lama