Periksa Kesehatan Korban Kebakaran Sebuku, Dinkes Gelar Pengobatan Gratis

Periksa Kesehatan Korban Kebakaran Sebuku, Dinkes Gelar Pengobatan Gratis

KOTABARU, MK - Pengobatan gratis di lokasi musibah kebakaran Desa Sungai Bali, Kecamatan Pulau Sebuku, Kabupaten Kotabaru digelar Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Selatan, Rabu (27/11/2019).
Tak kurang dari 109 warga korban musibah kebakaran menjalani pemeriksaan yang dilakukan tim medis.
Kepala Dinkes Kotabaru, Ahmad Rivai mengungkapkan, pengobatan massal secara gratis ini merupakan wujud kepedulian Pemprov Kalsel kepada warga Desa Sungai Bali yang menjadi korban dampak dari musibah kebakaran. 
"Dengan adanya pengobatan gratis ini diharapkan para warga yang mempunyai keluhan bisa menyampaikan kepada medis, dan yang menderita penyakit bisa segera diobati," terangnya.
Pada kegiatan sosial ini, Dinkes menyiapkan para dokter spesialis, mengingat warga yang memiliki keluhan baik itu penyakit dari luar maupun penyakit dalam, bisa berobat langsung kepada tim ahli Dinkes.
"Kegiatan ini tidak hanya saat ini saja. Tetapi bagi warga yang belum sempat ikut dalam kegiatan ini nanti dapat berobat di Puskesmas Pulau Sebuku yang selalu stand by dalam waktu 1 x 24 jam," tutur Rivai.
Untuk sementara, keluhan yang dialami para korban kategori dewasa seperti batuk, hiper tensi, gula darah dan kolesterol. Untuk anak-anak penyakit yang dialami alergi, demam, batuk dan pilek.
"Kegiatan pengobatan ini gratis, atau tanpa dipungut biaya apapun. Bagi warga yang terkena penyakit diberikan obat jalan atau tidak rawat inap," tutupnya.[zainuddin]
Lebih baru Lebih lama