Apresiasi di Momen HUT, Desa Kersik Putih Berikan Piagam Penghargaan kepada Guru Mengaji

Apresiasi di Momen HUT, Desa Kersik Putih Berikan Piagam Penghargaan kepada Guru Mengaji

BATULICIN, MK – Momen HUT ke-105, dimaknai Desa Kersik Putih dengan memberikan penghargaan kepada guru mengaji serta figure yang dinilai turut mewarnai pembangunan desa.
Bersamaan dengan hari jadi desa di Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu ini juga dilakukan bakti sosial di lapangan samping Kantor Desa Kersik Putih, Senin (23/12/2019).
Kepala Desa Kersik Putih, Rudi Hartono mengatakan, penghargaan ini merupakan bentuk perhatian sekaligus apresiasi kepada figur yang turut berjasa membangun desa ini.
“Di HUT ini kami memberikan piagam penghargaan kepada guru mengaji, mantan Ketua RT dan mantan kepala Desa,” jelasnya.
Rudi juga mengucapkan terima kasih kepada Karang Taruna Desa Kersik Putih yang mendukung peringatan HUT ini hingga berjalan lancar. Juga kepada donatur dari warga yang memberikan sumbangsih untuk kegiatan ini.
"Tanpa kalian kami bukan apa-apa, semoga kita di sini selalu dalam lindungan Allah dan selalu bersatu,” tuturnya.
Tampak hadir dalam perayaan HUT ini Camat Batulicin Yamani, Ketua DPC PDIP Tanbu Saipul Rahman, serta unsur Muspika lainnya.[joni]
Lebih baru Lebih lama