Pondok Santri Majelis Asyalawatiyah Handil Linan Terbakar

Pondok Santri Majelis Asyalawatiyah Handil Linan Terbakar

KUALA KAPUAS, MK - Salah satu bangunan pondok kayu yang menjadi tempat tinggal santri Majelis Asyalawatiyah di Handil Linan, RT. 05 Desa Sei Kayu, Kecamatan Kapuas Barat ludes terbakar, Jumat (27/12/2019).
Api cepat membakar lantaran konstruksi bangunan terbuat dari kayu yang sudah mulai termakan usia. 
Informasi dihimpun pada saat kejadian pondok tersebut dalam keadaan kosong, karena ditinggal santri penghuninya untuk melaksanakan salat Jumat.
Api bisa dipadamkan oleh warga setempat, para santri dan relawan hingga tidak merembet ke bangunan lainnya.
Laporan tertulis Pusdalops PB BPBD Kabupaten Kapuas menyebutkan kejadian sekira pukul 11.50 WIB.
"Akibat kejadian tersebut 1 unit bangunan asrama Pondok Pesantren Asyalawatiyah berkonstruksi kayu tersebut terbakar," kata Panahatan Sinaga, Kepala Pelaksana BPBD Kapuas.
Tidak ada korban jiwa dan luka-luka dalam kejadian itu. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
"Atas kejadian itu, bersama pihak terkait kami sudah melakukan pendataan di lokasi kejadian," pungkasnya.[zulkifli]
Lebih baru Lebih lama