KUALA KAPUAS, MK - Respon cepat ditunjukkan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kapuas kepada korban terdampak kebakaran pemukiman di Desa Saka Lagon, RT 04, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas, Kalteng.
Pemkab Kapuas melalui Dinsos bersama relawan Tagana bergerak cepat langsung turun ke lokasi kejadian untuk menyalurkan bantuan kepada 1 kepala keluarga dengan 5 jiwa terdampak, akibat kebakaran yang terjadi pada Minggu (29/12/2019).
Bantuan yang disalurkan berupa pemenuhan kebutuhan dasar, sandang, pangan serta layanan dukungan psikososial yang diserahkan kepada korban melalui pembina Tagana dan personel Tagana Kabupaten Kapuas.
“Semoga dengan bantuan yang kami salurkan ini dapat meringankan para korban yang terkena musibah,” kata Budi Kurniawan, Kepala Dinas Sosial Kapuas, Minggu (29/12/2019).
Penyaluran bantuan dilaksanakan langsung ke lokasi musibah kebakaran.
“Bapak Bupati Kapuas atas nama pribadi dan atas nama Pemda Kapuas menyampaikan turut prihatin atas musibah kebakaran ini, mudahan keluarga korban diberikan kesabaran," pungkas Budi.
Sementara itu, Zulkifli, Kepala Desa Saka Lagon mengatakan, bantuan telah diterima, pada pukul 10.30 WIB. Penyerahan bantuan didampingi perangkat dan pihak keamanan.
"Kebakaran menimpa rumah warga atas nama Fajri, kejadian sekira jam 03.30 WIB, subuh tadi," katanya.
Saat kejadian, kata Zulkifli, rumah dalam keadaan kosong karna ditinggal pergi oleh penghuninya ke Banjarmasin, Kalsel, untuk menghadiri acara perkawinan keluarga.
"Atas nama pemerintahan desa kami sampaikan apresiasi dan terimakasih atas keperdulian Pemda melalui Dinsos dan Tagana yang sudah memberikan bantuan bagi warga kami yang terkena musibah kebakaran," tukasnya.[zulkifli]