JAKARTA, MK - Undangan Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Atal S Depari ke kantornya di Jakarta disambut antusias Plt Ketua umum Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI), Mahmud Marhabah, Kamis (13/2/2020).
Alhasil, pertemuan keduanya pun berlangsung hangat, hingga beberapa hal penting terkait dengan organisasi menjadi pokok diskusi. Pertemuan ini turut dihadiri oleh Ketua JMSI Gorontalo.
Dalam keterangannya kepada media ini, Mahmud mengatakan, pihaknya menyampaikan kepada Ketua PWI perihal deklrasi JMSI di Banjarmasin, dan juga perkembangan organisasi itu. Rencananya untuk kongres digelar di Pekan baru, Riau di 2020 ini juga.
"Bang Atal (sapaan akrab Atal S Depari) kembali menyampaikan selamat atas terbentuknya JMSI. Ia mengharapkan organisasi ini dapat berkiprah di era persaingan pers yang semakin kompetitif ke depannya," jelasnya.
Selain itu juga, tambah Mahmud, Atal berpesan agar JMSI terus berbenah, dan membangun organisasi yang sehat, serta meningkatkan peran wadah tersebut dalam menumbuhkan perusahaan pers yang profesional dan modern.
Sebelumnya, Rabu (12/2/2020) pengurus teras Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kalimantan Selatan bersama jajarannya menyatakan mundur dan bergabung ke JMSI.
Milhan Rusli selaku Ketua SMSI Kalsel juga segera melayangkan surat pengunduran diri ke SMSI Pusat untuk kemudian merapatkan barisan membentuk JMSI Kalsel.[rilis/anshari]
Tags
Nusantara