Bantu Sembako Lansia, Bank Kalsel Salurkan ke PKK Gunung Mas

Bantu Sembako Lansia, Bank Kalsel Salurkan ke PKK Gunung Mas

BANJARMASIN, MK – Bantuan sembako yang dikonversi dengan uang tunai Rp3 juta diberikan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel kepada Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Gunung Mas, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Tanah Laut.
Bantuan untuk lansia ini diserahkan langsung Direktur Utama Bank Kalsel, Agus Syabarrudin kepada Pengurus PKK Desa Gunung Mas Muhammad Andi Fajar Sodik di Kantor Pusat Bank Kalsel, Banjarmasin, Rabu (11/3/2020).
Juga tampak menyaksikan penyerahan bantuan ini Direktur Operasional Bank Kalsel Ahmad Fatrya Putra, Direktur Kepatuhan Bank Kalsel IGK Prasetya dan Kepala UPZ Bank Kalsel Muhammad.
“Semoga bantuan sembako ini dapat memenuhi kebutuhan lansia agar mereka dapat menjalani masa tuanya dengan lebih tenang,” tutur Agus.
Bantuan sembako ini sendiri merupakan bagian upaya UPZ Bank Kalsel dalam melakukan pemberdayaan ekonomi. Ini dimaksudkan agar dapat meningkatkan kesejahteraan, mengurangi kemiskianan serta meningkatkan kualitas umat.
Selain dari sisi pemberdayaan ekonomi, pola dan pendistribusian dan pendayagunaan zakat, infak dan sedekah yang dijalankan UPZ Bank Kalsel juga meliputi program pemberdayaan lainnya, baik itu sektor pendidikan, kesehatan, kemanusiaan, dakwah dan advokasi.
Sementara itu, Pengurus PKK Desa Gunung Mas, Muhammad Andi Fajar Sodik mengucapkan rasa terima kasih kepada UPZ Bank Kalsel yang telah membantu dalam menyediakan kebutuhan sembako gratis kepada lansia binaan mereka.
Menurutnya, bantuan sembako ini segera diberikan kepada 30 orang lansia dari keluarga kurang mampu yang terdata dan aktif melakukan pemeriksaan kesehatan di Posyandu Lansia di wilayah Desa Gunung Mas.
“Semoga kerja sama lainnya bisa kita lakukan kembali bersama UPZ Bank Kalsel ke depan, khususnya yang terkait dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat,” pungkasnya.[mia/adv]
Lebih baru Lebih lama