Polres Kotabaru Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19

Polres Kotabaru Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19

KOTABARU MK - Di tengah situasi mewabahnya Covid-19, sejumlah instansi pun menunjukkan rasa kepeduliannya. Satu di antaranya Polres Kotabaru.
Bertajuk bakti sosial (Baksos), Polres Kotabaru memusatkan pembagian sembako di Desa Pantai Kelumpang Selatan, Selasa (21/4/2020). 
Baksos dilakukan dengan menerapkan protokoler kesehatan. Warga yang hadir diatur jaraknya oleh anggota sekitar satu meter. Penyerahan sembako dilakukan langsung Kapolres Kotabaru, Bupati Kotabaru serta Forkopimda.
Tak kurang 150 paket sembako dibagikan, di antaranya 60 lebih dibagikan di Mapolres dan sisanya dibagikan di Desa Pantai Kelumpang Selatan. Paket sembako berisi beras, gula pasir, minyak goreng, serta makanan cepat saji.
Kapolres Kotabaru, AKBP Andi Adnan Syafruddin mengatakan, Baksos ini sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak Covid-19.
"Hari ini Polres bersama Forkopimda Kotabaru melakukan bakti sosial, penanganan Covid-19. Intinya kegiatan hari ini membuktikan bahwa negara hadir untuk rakyat," ungkap Andi.
Andi berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut, sehingga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan.
"Di sini kita juga lakukan imbauan kepada warga untuk selalu mengikuti aturan dari pemerintah. Sosialisasi untuk menjaga pola hidup sehat untuk menghindari memutus mata rantai dan menangkal penyebaran Covid- 19," pungkasnya.[zainuddin]

Lebih baru Lebih lama