PULANG PISAU, MK - Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau melalui Koordinator Bidang Pencegahan Covid-19 kembali melakukan sosialisasi bahaya penyebaran virus Corona atau Covid-19 di lingkungan pasar, baik pasar harian maupun mingguan.
Pada kegiatan sosialiasi kali ini, pihaknya menyasar ke pasar mingguan Sebangau, Kecamatan Sebangau Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Sabtu (20/6/2020).
Dalam kesempatan itu, Ketua Koordinator Bidang Pencegahan Covid-19 Pulang Pisau, Hj Deni Widanarni mengucapkan terima kasih kepada seluruh pedagang dan pembeli di lingkungan pasar mingguan Sebangau, yang sejauh ini telah menerapkan protokol kesehatan.
"Kami merasa senang hari bisa melanjutkan sosialisasi di lingkungan pasar hingga sampai pada pasar mingguan di Sebangau," tuturnya kepada sejumlah awak media.
Di pasar ini, lanjutnya, peran aktif dalam menjalankan protokol kesehatan telah dilaksanakan, baik dari kecamatan, kepolisian, warga, para pedagang maupun pembelinya.
Menurut Hj Deni Widanarni, dari kesekian kali pihaknya menggelar sosialisasi bahaya Covid-19 di lingkungan pasar di Pulang Pisau, pasar mingguan di Kecamatan Sebangau Kuala, termasuk pasar yang aktif menjalankan anjuran pemerintah, yakni menjalankan protokol kesehatan.
"Iya, pasar mingguan Sebangau sangat bagus dalam menjalankan protokol kesehatan, jadi kami merasa bangga dengan seluruh pihak kecamatan, kepolisian, desa, warga dan para pedagang serta pembelinya," kata Hj Deni.
Dirinya juga mengimbau kepada pengunjung dan pedagang, apabila pulang dari pasar segera cuci tangan, ganti baju bahkan bila perlu mandi.
Kemudian lagi, katanya, selalu menjaga pola hidup."Dari beberapa pasar yang ditinjau, pasar ini tergolong pasar yang terkecil. Akan tetapi bukan berarti tidak menimbulkan risiko besar apabila tidak mematuhi himbauan ataupun anjuran terkait pencegahan penyebaran Covid-19," pintanya.[manan]