Cegah Penyebaran Covid-19, Gugus Tugas Pulpis Disinfektan Fasum

Cegah Penyebaran Covid-19, Gugus Tugas Pulpis Disinfektan Fasum

PULANG PISAU, MK - Guna memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pulang Pisau, tim Gugus Tugas terus melakukan tindakan preventif, di antaranya melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah rumah warga, tempat ibadah, dan fasilitas umum lainnya di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir.

Itu disampaikan Bidang Sterilisasi Penyemprotan Gugus Tugas Pulang Pisau, Rahmat Kartolo, Rabu (15/7/2020) saat dibincangi wartawan media ini.

"Upaya ini dilakukan tidak lain agar penyebaran virus Corona terputus. Selain penyemprotan disinfektan, kita juga melakukan cek suhu tubuh dan tracking," ucapnya.

Menurut Rahmat Kartolo, dalam beberapa Minggu terakhir ini kasus Covid-19 di Kabupaten Pulang Pisau cukup meningkat, sehingga perlu penanganan maksimal dalam memutus penyebarannya.

"Kita berharap upaya memutus rantai penyebaran Covid-19 ini merupakan tugas kita bersama. Jadi, tetap patuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah," katanya.

Sementara, rumah, tempat ibadah dan fasilitas umum yang dilakukan penyemprotan disinfektan, yakni enam buah rumah di Masjid, Gereja, dan Mushola di Kelurahan Bereng, Kecamatan Kahayan Hilir.

Kemudian, lingkungan Jalan Tajahan Antang, Masumi Layar, Pasar Harian Patanak, Ferry Penyeberangan Uyun, Perbankan seperti ATM BRI, BNI, BPD, STADION, GPU, Pasar Kamis Mingguan, Masjid koplek buruh, dan lanjut penyemprotan jalan Mantaren I dan Mantaren II.[manan
Lebih baru Lebih lama