BANJARMASIN, MK - Program sosial yang digulirkan Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar mulai menyentuh masyarakat hingga ke Kota Banjarmasin.
Program Gus Imin ini sendiri disebutkan mulai dari pembagian sembilan bahan pokok alias sembako hingga melaksanakan bedah rumah bagi warga miskin.
Ketua DPC PKB Kota Banjarmasin, Hilyah Aulia, Rabu (8/7/2020) menjelaskan, program bedah rumah PKB telah memilih keluarga Sopian, warga di wilayah Teluk Dalam, Gang Al-Khair RT.14 Banjarmasin Tengah, tepatnya pada Ramadhan 1441 H lalu.
Program bedah rumah itu, lanjutnya, dilakukan untuk membantu keluarga Sopian dalam menghadapi masa ekonomi yang sulit, akibat adanya wabah Corona.
Setelah melihat kondisi rumah Sopian, PKB merasa prihatin. Apalagi kondisinya bisa dikatakan tidak layak sebagai tempat tinggal, lantaran bangunan hanya beratap dan dinding yang berbalut terpal. Sedang kau lantainya terlihat mulai lapuk.
Rumah ini bahkan didiami 4 jiwa, yakni Sopian dan istri bersama dua anaknya. Lebih miris lagi, rumah itu diperkirakan hanyar berdiameter 3 x 3 meter, dan kondisi rumahnya pun seperti mau roboh.
"Karena rumah berada di lahan orang atau minjam lahan, kami mengajukan untuk dibantu program bedah rumah dari pemerintah tidak memenuhi syarat, hingga kami di partai berinisiatif untuk memperbaiki sendiri," jelas Hilyah saat menyerahkan kunci rumah, Rabu (8/7/2020).
Menurut Hilyah, kondisi rumah tinggal Sopian yang sehari-harinya jadi pak "Ogah" tersebut, sempat dilaporkan pihaknya ke Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar.
"Gus Muhaimin Iskandar langsung mengintruksikan agar membantu perbaikan rumah keluarga pak Sopian itu, dan ini langsung kita kerjakan," ungkap anggota DPRD Kota Banjarmasin ini.
Menurutnya, bedah rumah ini dilaksanakan atas dasar kemanusiaan, sehingga diharapkan menjadi ladang amal bagi dam untuk mengabdi kepada rakyat.
"Kami sangat bahagia dapat membantu mereka,” ujarnya.
Sementara itu, Sopian saat menerima kunci usai bedah rumah menyatakan suka cita dan ucapan terima kasih yang dalam terhadap PKB, demikian juga Gus Muhaimin Iskandar.
"Bersyukur alhamdulillah kami dibantu, ucapan terima kasih yang banyak kami haturkan kepada PKB Banjarmasin dan Gus Muhaimin Iskandar," ungkap Sopian.[toso]