KOTABARU, MK - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kotabaru, Sekretaris Daerah Kotabaru beserta SKPD menggelar coffe morning di ruang operation room (oproom) Setda, Senin (28/9/2020).
Dalam acara tatap muka Pjs Bupati Kotabaru, M Syaripudin membahas masalah pandemi Covid-19 dan Pilkada 9 Desember 2020. Juga melakukan pembahasan yang ada di setiap instansi Pemkab.
Syaripudin menyampaikan, semua kepala SKPD diharapkan untuk menjaga netralitas ASN dalam Pilkada 9 Desember. Ia meminta jangan ada pelanggaran yang dilakukan ASN.
"Saya berharap untuk penyelenggaran Pilkada 9 Desember 2020 dapat berjalan dengan aman dan tertib. Di masa pandemi Covid-19 ini kita harus menjalankan protokol kesehatan untuk mencegah dan mengurangi penyebaran Covid-19," paparnya.
Dalam kesempatan itu, Sekda Said Akhmad mengatakan, di Pilkada 2020, untuk semua ASN agar menjaga netralitas bersama TNI-Polri dan terus menciptakan keamanan untuk menjaga Kotabaru kondusif.
"Saya berharap masyarakat Kotabaru dapat menjaga keamanan di saat Pilkada. Untuk itu kami mengharapkan seluruh masyarakat mematuhi protokol kesehatan dan saling bersinergi didalam pelaksanaan Pilkada nanti," pungkasnya.[zainuddin]