KOTABARU, MK - Hujan deras, tidak menyurutkan semangat massa pendukung pasangan perseorangan bakal calon (balon) Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru, Ir Burhanuddin - Drs Bahruddin untuk mendaftarkan ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotabaru, Minggu (6/9/2020).
Pasangan dengan ikon BHD ini sendiri tidak dapat hadir langsung, karena masih menjalani karantina mandiri di Banjarbaru. Alhasil, hanya simpatisan BHD yang datang ke kantor KPU.
Tampak dalam barisan massa pendukung BHD, beberapa tokoh agama, tokoh adat untuk mengikuti prosesinya pendaftaran.
Melalui sambungan daring, Burhanuddin dalam sambutannya menyampaikan bahwa sekarang ini Ia masih dalam kondisi positif Covid-19, begitu pula dengan istri dan anaknya.
"Saat ini saya dan keluarga masih berjuang karena Covid-19. Akan tetapi kami tetap semangat bersama simpatisan masyarakat," ujarnya sambil meneteskan air mata.
Ia berkeyakinan dengan dukungan dari masyarakat dan para tokoh, habaib dan lainnya tetap bisa berkontestasi di pesta demokrasi 9 Desember 2020 mendatang.
"Sekali lagi, terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Kotabaru yang sudah memberikan dukungannya kepada kami untuk bisa maju di Pilkada," ucap Burhan.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Kotabaru, Zainal Abidin mengapresiasi semangat dan keberanian para pendukung pasangan perseorangan BHD.
Zainal mengaku menyambut gembira fenomena kedatangan simpatisan BHD yang menggambarkan demokrasi hidup di masyarakat.
Suasana haru di pendaftaran tercipta saat pasangan calon BHD melalui layanan video call meminta maaf kepada para pendukung karena tidak bisa hadir.
"Disebabkan dirinya positif Covid-19. Alhamdulillah kondisi beliau saat ini sehat dan tidak kurang suatu apapun," tutur Zainal.[zainuddin]