Milenial Ben - UjangTerus Bergerak, Targetkan 70 Persen Suara

Milenial Ben - UjangTerus Bergerak, Targetkan 70 Persen Suara

PULANG PISAU, MK - Dukungan dari kalangan Milenial untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Ben Brahim-Ujang Iskandar di Pulang Pisau terus mengalir.

Itu dibuktikan pihaknya dengan mendeklarasikan dukungannya terhadap Paslon nomor urut 01, Ben-Ujang di Pulang Pisau.

"Kita dari kalangan Milenial di sejumlah wilayah di Kabupaten Pulang Pisau terus bergerak dan berkomitmen untuk memenangkan Paslon pilihan kita, yakni Ben-Ujang nomor urut 01," ucap Ketua Milenial Ben-Ujang, Muhammad Ambrullah, Rabu (28/10/2020) di Pulang Pisau.

Saat ini, kata Ambrullah, pihaknya terus merapatkan barisan untuk bergerak meraup suara masyarakat, khususnya kalangan Milenial di Bumi Handep Hapakat ini untuk memilih Paslon perubahan di Pilkada Kalteng 2020.

"Kita sudah bergerak untuk memenangkan Pak Ben dan Pak Ujang untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng. Kita juga optimis akan mampu meraup suara 60-70 persen di Pulpis," ungkapnya.[manan]
Lebih baru Lebih lama