PULANG PISAU, MK - Memperingati HUT ke-69 Humas Polri tahun 2020 ini, Polres Pulang Pisau membagikan rompi dan topi khusus bagi insan pers atau wartawan yang bertugas di wilayah Kabupaten Pulang Pisau, Senin (2/11/2020) di aula rapat Polres setempat.
Penyerahan rompi dan topi khusus wartawan itu, diserahkan secara simbolis oleh Wakapolres Pulang Pisau, Kompol Wahyu Edy P, mewakili Kapolres Pulang Pisau, AKBP Yuniar Ariefianto kepada Ketua PWI Pulang Pisau, I Nyoman Weda.
HUT Humas Polri ini mengambil tema, "Dengan Semangat Profesionalisme Humas Polri Siap Mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif dan Kondisi Masyarakat Semakin Produktif", berlangsung secara virtual dengan Humas Polri.
"Semoga momen ini menjadi semangat baru bagi jajaran Humas Polres Pulpis dalam menjalankan tugas dan fungsinya (tupoksi) dalam menyampaikan informasi seputaran kegiatan di lingkungan Polres Pulpis, sehingga informasi yang dikemas dapat memberikan informasi yang tepat dan akurat kepada masyarakat," ucap Wakapolres pada kesempatan tersebut.
Meski digelar secara sederhana dan mengacu pada protokol kesehatan (Prokes), lanjut Wahyu, momen ini tidak mengurangi makna yang terkandung didalamnya, yakni Humas Polri dan jajaran hadir sebagai etalase informasi Polri yang semakin banyak tantangan ke depannya.
"Rompi dan topi yang kita berikan kepada insan pers di Pulpis ini dimaksudkan sebagai upaya agar para jurnalis lebih terjamin keamanan, dan terdeteksi dalam peliputan yang berisiko di lapangan," ucapnya.
Kemudian, kegiatan yang dihadiri sejumlah awak media di Pulang Pisau ini, tambahnya sebagai bentuk perhatian dan apresiasi kinerja insan pers dalam menjalankan tugas peliputan yang dijamin dan dilindungi oleh undang-undang pers.
"Saya mengucapkan selamat kepada jajaran Humas yang merayakan ulang tahun ke-69 ini. Semoga jajaran Humas Polres Pulpis lebih meningkatkan kinerja dan kerjasama dalam menjalin kemitraan bersama insan pers guna mewujudkan Kamtibmas yang kondusif dan masyarakat produktif," tutupnya.
Terpisah, Ketua PWI Pulang Pisau, I Nyoman Weda, mengapresiasi dan terima kasih atas kepedulian Kapolres dan jajaran Polres Pulang Pisau kepada insan pers di Bumi Handep Hapakat ini.
"Atas nama organisasi PWI dan insan pers kami sampaikan terima kasih. Semoga kemitraan ini selalu terjalin dengan baik harmonis," ucapnya dengan cukup singkat.[manan]