BANJARMASIN, MK - Sekretaris Pemuda Pancasila Kota Banjarmasin, M Indra Maulana berharap Plt Walikota Banjarmasin, Hermansnyah bisa mengingatkan bawahannya, khususnya para lurah untuk tidak ikut-ikutan bermain politik dalam Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020.
Baginya hal ini penting untuk memastikan Pilkada Kota Banjarmasin Tahun 2020 bisa terlaksana dengan bermartabat hingga menghasilkan pemimpin daerah yang berkualitas.
“Saya dapat informasi ada salah satu lurah di Kecamatan Banjarmasin Barat yang terindikasi tidak netral dan terang-terangan mendukung Paslon tertentu di Pilkada Kota Banjarmasin. Ini tentu harus ditindak tegas oleh Plt Walikota Banjarmasin Hermansyah. Bahkan kalau perlu lurah lain juga diingatkan dan diancam untuk tidak coba-coba melakukan hal serupa,” tegasnya, Kamis (19/11/2020).
Baginya netralitas ASN di Kota Banjarmasin tidak boleh ditawar, karena kalau sudah ASN ikut bermain mata bahkan menjadi tim sukses Pasangan Calon (Paslon) tententu, maka tentu akan membuat pesta demokrasi lima tahunan di Kota Banjarmasin menjadi tercoreng.
“Saya sangat respek dengan kepemimpinan Plt Walikota Banjarmasin Hermansyah, salah satunya bisa dengan tegas menyelesaikan masalah TPS dekat makam Sultan Suriansyah yang sudah belasan tahun mandeg. Nah saya berharap gebrakan beliau kembali hadir untuk memastikan ASN bisa netral di Pilkada Kota Banjarmasin,” tambahnya.
Organisasinya sendiri juga berkomitmen untuk menjaga netralitas ASN pada Pilkada Kota Banjarmasin Tahun 2020. Bahkan pihaknya sudah menginstruksikan kepada seluruh pengurus Pemuda Pancasila hingga tingkat ranting untuk memberikan laporan kepada pihaknya jika ada ASN, khususnya lurah dilingkungan rumah mereka yang coba menjadi Tim Sukses Paslon tertentu.
“Kalau ada kami instruksikan lapor ke kami supaya bisa dilanjutkan untuk melaporkannya kembali ke Bawaslu hingga instansi terkait,” tukasnya.[rilis]