DIREKTUR Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra, Jumat (22/1/2021) menuturkan, peresmian KCP Lontar merupakan wujud nyata Bank Kalsel dalam rangka memperluas akses layanan perbankan di Kotabaru.
“Kantor Cabang Pembantu Lontar yang kami hadirkan ditujukan untuk memudahkan pemberian akses layanan perbankan bagi masyarakat Kotabaru, khususnya di Desa Lontar," terangnya.
Keberadaan KCP Lontar juga sebagai wujud nyata Bank Kalsel untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah maupun masyarakat pada umumnya.
"Selain berupaya meningkatkan perluasan jaringan ke sentra-sentra ekonomi, harapannya hal ini dapat meningkatkan sinergi Bank Kalsel dengan Pemerintah Kabupaten Kotabaru,” tutur Fatrya.
Sebelumnya, Kamis (21/1/2021), KCP Bank Kalsel Lontar resmi beroperasi setelah diresmikan Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru, Said Akhmad.[adv]
Tags
bank kalsel