KUALA KAPUAS, MK - Empati dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang dilanda musibah banjir di wilayah Kalimantan Selatan terus mengalir dari berbagai daerah dan dari berbagai elemen masyarakat segala lapisan.
Tak terkecuali bagi masyarakat Kabupaten Kapuas terus menunjukan rasa solidaritas yang tinggi terhadap korban banjir di provinsi tetangga tersebut.
Sejak musibah banjir melanda aksi galang bantuan terus dilakukan salah satunya dihimpun para relawan Majelis Mudzakaratil Ummah yang berlokasi di Jalan Barito Kota Kuala Kapuas ini menghimpun donasi baik itu berupa kebutuhan makanan dan minuman, obat-obatan, uang tunai, pakaian layak pakai dan lainnya.
"Sejak Jumat, 15 Januari 2020 kemaren kami sudah menyalurkan hampir 50 kali pengiriman bantuan," ungkap Muklis, Koordinator galang bantuan majelis tersebut, Selasa (19/1/2021).
Penyaluran bantuan tersebut, lanjutnya, dilakukan secara estafet hingga ke lokasi-lokasi titik banjir.
Atas nama pengurus dan pengelola majelis dirinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Kapuas yang sudah menitipkan bantuan untuk disalurkan kepada korban terdampak.
"Semoga aksi solidaritas ini menjembatani masyarakat sekitar untuk terus membantu saudara-saudara kita yang terkena korban banjir di Kalimantan Selatan dan semoga menjadi ladang ibadah untuk seluruh pihak yang telah mengulurkan bantuan," tukasnya.[zulkifli]