KUALA KAPUAS, MK - Bagi penyayang hewan peliharaan, terutama hewan kucing diimbau waspada karena perubahan musim telah datang di mana virus dan bakteri berkembang cukup cepat.
Sebagai pecinta kucing kewaspadaan harus ditingkatkan karena ada satu virus mematikan yang bisa membunuh kucing Anda dalam hitungan hari.
Kasi Kesehatan Hewan pada Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, drh Anik Ariswandani menyampaikan, dalam beberapa waktu terakhir tidak sedikit kucing peliharaan warga mengalami sakit.
"Saat ini banyak kasus kucing yang tekena penyakit panleukopenia dan calixivirus. Kedua penyakit itu adalah infeksi virus yang menyerang kucing, baik kucing peliharaan kucing maupun liar" tutur drh Anik, Selasa (12/1/2021).
Terutama, lanjut dia, bagi anak kucing paling parah terkena virus ini, namun virus ini tidak menginfeksi manusia.
Penularan melalui interaksi antara kucing sakit dan sehat, bisa juga melalui manusia yang membelai kucing dan tidak mencuci tangan setelah menyentuh kucing terinfeksi.
"Benda yang mengenai kucing yang terinfeksi setiap hari seperti mangkuk makanan, kandang," imbuhnya.
Kucing yang terinfeksi, lanjut dia, cenderung menularkan virus dalam waktu yang relatif singkat, yakni 1 sampai 2 hari.
"Akan tetapi, virus dapat bertahan hingga 1 tahun di lingkungan. Jadi pemilik kucing harus rajin membersihkan lingkungan dan mendesinfeksi dengan cairan desinfektan supaya virus mati," imbau drh Anik.
Dijelaskannya, untuk penyakit panleukopenia gejala yang terlihat termasuk depresi umum, kehilangan nafsu makan, demam tinggi, lesu, muntah, diare parah, ingus, dan dehidrasi.
Sedangkan calicivirus menciri dengan hidung berair, radang gusi, sariawan, mulut berliuran dan bau.
"Sebagai pencegahan pemilik kucing harus rajin memberikan vitamin, menjaga kebersihan kandang dan lingkungan juga mengisolasi kucing yang sakit supaya tidak menularkan penyakit ke kucing yang sehat," tukasnya.[zulkifli]