KOTABARU, MK - Jalan penghubung antara Desa Gunung Ulin dengan Desa Gunung Sari di Kecamatan Pulau Laut Utara hingga kini tampak belum pernah tersentuh pembangunan dari pemerintah.
Setidaknya disebutkan sudah 15 tahun terakhir akses jalan ini kurang mendapat perhatian pemerintah daerah. Kondisi inipun dikeluhkan warga Desa Gunung Ulin dan Desa Gunung Sari, Jumat (22/1/2021).
Kepala Desa Gunung Ulin, Badriansyah mengatakan, memang benar kurang lebih 15 tahun penghubung jalan di dua desa ini tidak pernah diperhatikan oleh pemerintah.
"Tentu jalan penghubung tersebut memang dibutuhkan warga untuk beraktivitas, terutama bagi petani dan tukang kebun," terangnya.
Menurut Badriansyah, jalan ini kurang lebih 2 kilometer belum pernah dilakukan perbaikan. Seandainya jalan ini statusnya jalan desa, mungkin bagaimana pun caranya dikerjakan melalui anggaran dana desa.
"Namun ini masalahnya memakai dana APBD atau APBN," imbuhnya.
Jalan tersebut, lanjutnya, merupakan akses satu-satunya untuk sarana angkutan para petani dan pekebun, terutama untuk meningkatkan agro wisata di Desa Gunung Ulin. Sebab jalan itu menghubungkan Desa Gunung Sari dan Desa Sebelimbingan.
"Kalau jalan ini baik, maka warga yang hendak berurusan ke pemerintahan dan ke pasar serta yang berwisata tidak lagi terkendala. Takutnya terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya jatuh atau lainnya," jelasnya.
Warga kedua desa berharap Pemkab Kotabaru bisa memperhatikan akses jalan tersebut di tahun 2021 ini.
"Kami berharap Pemerintah Kabupaten Kotabaru di tahun 2021 ini bisa mengabulkan perbaikan jalan tersebut, dan ini demi kemaslahatan masyarakat terutama untuk para wisatawan yang ada di desa kami," pungkasnya.[zainuddin]