Kemenag Kapuas Gelar Pembinaan Pengarusutamaan Moderasi Beragama dan Wasbang

Kemenag Kapuas Gelar Pembinaan Pengarusutamaan Moderasi Beragama dan Wasbang

KUALA KAPUAS, MK - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas melalui seksi Bimas Islam menggelar kegiatan pembinaan pengarusutamaan moderenisasi beragama dan wawasan kebangsaan, kegiatan digelar di aula Kemenag Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, Senin (1/2/2021).

Sasaran kegiatan pembinaan ini adalah para penyuluh Agama Islam fungsional baik PNS maupun non PNS sebanyak 40 orang
perwakilan dari 17 kecamatan se Kabupaten Kapuas, dengan menghadirkan tiga nara sumber.

"Tujuan kegiatan ini adalah pengarusutamaan moderinisasi agama dan wawasan kebangsaan lingkungan Kemenag Kabupaten Kapuas," kata M Poteran, panitia kegiatan tersebut.

Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag Kapuas ini diharapkan peserta memahami moderenisasi beragama dan wawasan kebangsaan.

"Selain itu optimalisasi tupoksi penyuluh Agama Islam dalam melakukan pembinaan dan penyuluhan agama kepada masyarakat tentang pentingnya kerukunan beragama, berbangsa dan bernegara," paparnya.

Sementara narasumber dari kegiatan itu, yakni Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kapuas menyampaikan materi Islam Wasathiyah sebagai wujud Islam rahmatan lilalamin.

Nara sumber dari Kesbangpol Kapuas dengan materi pencegahan dini potensi kerawanan konflik, kemudian narasumber dari Kodim 1011 Kapuas dengan materi wawasan kebangsaan dan nasionalisme.[zulkifli]

Lebih baru Lebih lama