Sambangi Kalteng, SMK PPN Banjarbaru Koordinasikan Kostratani

Sambangi Kalteng, SMK PPN Banjarbaru Koordinasikan Kostratani

BANJARBARU, MK – Program Komando Strategi Pembangunan Pertanian (Kostratani) yang dicanangkan Kementerian Pertanian (Kementan) di era Menteri Syahrul Yasin Limpo (SYL), terus dilaksanakan.

Ini sebagai upaya untuk meningkatkan produksi dan produktivitas pertanian dalam mendorong percepatan pembangunan pertanian dan gerakan pertanian di tingkat kecamatan.

Untuk itu, program yang dilaksanakan oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) ini terus dilakukan di tahun 2021.

Seperti arahan dari Kepala BPPSDMP yang meminta seluruh jajarannya agar terus memantau secara aktif kondisi di lapangan dengan meningkatkan peran Kostratani.

Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian Pembangunan (SMK-PP) Negeri Banjarbaru sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementan ikut serta dan berperan dalam Kostratani di 2021, di mana tahun sebelumnya sudah berperan di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan. 

Di tahun 2021 ini, SMK-PPN Banjarbaru diberikan kembali amanah untuk melaksanakan Kostratani di Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah.

Usai melaksanakan kunjungan dan koordinasi ke Kaltim, kali ini Tim dari SMK-PPN Banjarbaru yang terdiri dari 3 orang bertolak ke Provinsi Kalimantan Tengah, Rabu (3/2/2021). 

Kedatangan Tim SMK-PPN Banjarbaru yang dipimpin oleh Kasubag Tata Usaha ini adalah dalam rangka melakukan koordinasi dengan Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan.

Menurut Kasubag TU SMK PPN Banjarbaru, Isnanto Purwokusumo, beberapa poin penting yang telah disepakati dari pertemuan ini, yaitu lokasi pelaksanaan Bimtek di sejumlah Kabupaten di Kalimantan Tengah. 

"Sama halnya dengan di Kalimantan Timur, dari pertemuan ini, kita juga telah menyepakati lokasi pelaksanaan bimtek yang akan dilaksanakan beberapa waktu mendatang," ungkap Isnanto.

Menurutnya, peserta Bimtek mendatang yang berjumlah 30 orang, terdiri dari unsur Penyuluh, Petani dan Milenial, di mana nantinya materi Bimtek akan disesuaikan dengan kebutuhan dan potensi Kabupaten setempat. 

Sekretaris Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan Kalteng, Muhajirin Akbar mengatakan, selama ini dalam penentuan Poktan yang ada, pihak dinas selalu berusaha untuk berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, dari kepala dinas hingga koordinator PPL. 

Hal ini dimaksudkan agar terbangun kerja sama dan sinergitas yang baik antara pemerintah dan pelaku usaha tani.

“Kami berterima kasih sekali, mudah-mudahan ini dapat menigkatkan kompetensi para petani di Kalteng," jelas Edy Rustian, TA Anggota DPR-RI dari Komisi IV,  dari Provinsi Kalteng yang juga turut hadir saat koordinasi berlangsung.

Koordinasi ini dilanjutkan ke BPTP Kalteng, sebagai Tim Kostrawil Kalimantan Tengah, yang diterima Kepala Tata Usaha, kegiatan dilakukan untuk memperoleh arahan dan dukungan dari Pemerintah daerah dalam hal ini Dinas Pertanian, terkait rencana Bimtek mendatang. 

Hasil dari kegiatan ini akan digunakan sebagai dasar untuk merencanakan secara detail operasional Bimtek. Dengan harapan nantinya kegiatan Bimtek bisa berjalan sukses sesuai dengan rencana.[advertorial]

Penulis : Tim Humas SMK-PPN Banjarbaru

Lebih baru Lebih lama