KUALA KAPUAS, MK - Memaknai Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah/2021 Masehi kali ini, DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, bagi-bagi daging kurban berupa sapi pada ratusan warga.
Hewan kurban berupa sapi dan kambing itu dipotong langsung di Halaman Kantor DPD Golkar Kabupaten Kapuas Jalan Melati Kuala Kapuas, Selasa (20/7/2021).
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Hj Noor Fajariah Kamayanti menyampaikan, daging hewan kurban dibagikan kepada kader dan simpatisan kepada fakir miskin warga sekitar, pada momen peringatan hari Idul Adha.
"Alhamdulillah, meskipun di tengah Pandemi Covid-19, pada tahun ini kami keluarga besar DPD Golkar Kapuas bisa melaksanakan kurban berupa dua ekor sapi dan satu ekor kambing, untuk disalurkan kepada warga," kata Kamayanti.
Menurutnya, dalam pembagian daging kurban tersebut masih tetap menggunakan protokol kesehatan. Dimana, pemotong sapi menggunakan masker dan APD lainnya.
"Ditengah kondisi kita saat ini yang masih dilanda pandemi, harapan kami penyaluran hewan kurban ini bisa meringankan beban saudara-sudara kita yang membutuhkan," imbuhnya.
Ketua DPD Partai Golkar Kapuas ini juga tak lupa mengimbau masyarakat agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.
"Karena masyakarat harus tetap patuh pada protokol kesehatan di tengah pandemi saat ini," tutupnya.[zulkifli]