PALANGKA RAYA, MK - ASN di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya untuk terus bersemangat dalam menjalankan roda pemerintahan sekalipun ditengah pandemi Covid -19.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya Wahid Yusuf, Senin (19/7/2021).
Menurutnya, melalui pengoptimalan kinerja, disiplin, berinovasi dan membuat terobosan-terobosan, maka program kerja yang direncanakan termasuk layanan publik dapat berjalan sesuai harapan.
"Berdasarkan kata Pak Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin bahwa RPJMD tahun ini menuju smart economy, semoga pembangunan dan kegiatan pemko saat ini bisa searah dengan RPJMD tersebut," ucap politikus muda Partai Golkar Kota Palangka Raya ini.
Dilanjutkannya, pengimplementasian smart economy atau ekonomi cerdas ini adalah langkah yang dirasa cukup tepat, terlebih di tengah situasi dan kondisi pandemi Covid-19.
Untuk mewujudkan itu semua, ungkapnya, maka diharapkan masih ada upaya-upaya pemulihan ekonomi, berupa penyaluran bantuan stimulus ekonomi yang dilakukan oleh pemerintah pusat, terutama membantu pemerintah daerah untuk terus mendorong pelaku usaha atau UMKM yang ada agar tetap bertahan, sekalipun di tengah kondisi pandemi Covid-19.
"Ini agar pelaku usaha di Kota Palangka Raya bisa tetap survive, sekalipun masih banyak pelaku UMKM yang tetap berinovasi meskipun berada di tengah pandemi," tukasnya.[kenedy]