Dukung Ratna Lida 2021, Ini Kata Legislator Kotabaru Rabbiansyah

Dukung Ratna Lida 2021, Ini Kata Legislator Kotabaru Rabbiansyah

KOTABARU, MK - Anggota DPRD Kotabaru, Rabbiansyah mengajak masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya Kabupaten Kotabaru untuk mendukung Ratna Sari di LIDA Indosiar 2021, melalui Vote SMS atau vote shoppe.

Sekretaris Komisi I DPRD mengaku secara tidak langsung mengenal sosok seorang Ratna, akan tetapi sejak Ratna tampil di Indosiar, sejak itu pula Ia mulai tertarik ingin tahu siapa dan bagaimana sebenarnya Ratna.

"Ternyata kisah kehidupan Ratna tidak semanis apa yang kita pandang saat ini," tuturnya, Kamis (19/8/2021).

Politisi Partai Perindo ini juga mengaku mengetahui tentang ekonomi kedua orangtua Ratna sangat pas-pasan, di mana ayahnya bekerja sebagai nelayan di Desa Hilir Muara, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru.  

Sedangkan ibunya, lanjut legislator yang akrab disapa Roby ini, bekerja sebagai buruh cuci dan pengasuh anak tetangga. Ini dilakukan untuk menambah kebutuhan sehari-hari keluarga.

Ratna, selain pandai bernyanyi, ternyata juga anak yang rajin beribadah dan pintar mengaji. Ini tentu saja menjadi bekal untuk kehidupan di dunia dan akhirat. 

"Mimpi Ratna tinggal selangkah lagi akan menjadi juara, dan betapa bangganya kita saat lagu Kotabaru Gunungnya Bamega dinyanyikan oleh Ratna," jelasnya. 

Betapa bangganya, sambungnya, dalam penampilannya Ikan Todak maskot Kotabaru dengan indahnya terpampang nyata di panggung LIDA Indosiar 2021 yang megah dan ditonton jutaan pasang mata.

"Tentunya nama Kalimantan Selatan, khususnya Kabupaten Kotabaru juga terangkat, yang semua berasal dari seorang Ratna yang asal mula bukan apa-apa," katanya.

Ia mengajak seluruh pejabat, pimpinan perusahaan, staf maupun karyawan, pengusaha, kontraktor, seluruh masyarakat Kotabaru, bahkan Provinsi Kalimantan Selatan untuk membantu Ratna.

"Ayo bantu dan dukung Ratna, melalui aplikasi shopee dengan vote Ratna dan untuk SMS dengan cara ketik LIDA spasi RATNA kirim ke 97288," harapnya.[zainuddin]


Lebih baru Lebih lama