PALANGKA RAYA, MK - Gotong royong merupakan salah satu budaya kearifan lokal di Kalimantan Tengah khususnya hingga saat ini masih di junjung tinggi.
Hal tersebut seperti apa yang selalu dilakukan oleh Tim dari Grup Facebook Habar Kalimantan Tengah (HKT) yang selalu mengedepankan kebersamaan dalam membantu sesama yang membutuhkan.
"Membangun bersama, menjalani bersama, melakukan giat bersama, merasakan pahit manis bersama, dan semua kami lakukan bersama-sama. Dari orang yang belum di kenal kini menjadi sahabat, dan berjalannya waktu kamipun menjadi satu keluarga," ungkap Fadli salah satu Tim HKT, Senin (2/8/2021).
Dibeberkannya, semangat yang tak pernah lelah untuk membantu warga yang membutuhkan bantuan pihaknya nomor satukan.
Meski, akunya, jalan pikir pihaknya berbeda, tapi tujuannya tetap sama, yakni terus melakukan kebaikan antar sesama.
Diketahui, cukup banyak yang telah dilakukan Tim HKT ini, tidak hanya sekitar Kota Palangka Raya saja, bahkan waktu lalu ketika banjir melanda Kalimantan Selatan pun Tim HKT turun kejalan untuk menggalang dana hingga terjun langsung ke beberapa titik banjir untuk membantu dan menyalurkan bantuan.
"Semoga kekompakan, kebersamaan Tim berlanjut hingga akhir hayat. Salam kemanusiaan," pungkasnya.[kenedy]