BUNTOK, MK - Kejaksaan Negeri (Kejari) Barito Selatan (Barsel) kembali memeriksa sejumlah saksi terkait dana Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXX Tingkat Provinsi Kalteng di Buntok.
Dana yang diperiksa dengan nilai anggaran Rp8 miliar. Petugas Kejari juga memeriksa dana untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Barsel sebesar Rp2 miliar lebih, dan periksaan terus berlanjut.
Kepala Seksi Intelijen Kejari Barsel, Teguh Padiah Wahyudi SH mengatakan, terkait dana MTQ, jumlah saksi yang telah dimintai keterangan 13 perusahaan. Namun yang datang cuma 11 perusahaan dengan alasan suasana Covid-19.
"Dari nilai anggara Rp8 miliar. Dari 21 panitia pelaksana sudah diminta keterangan dan masih dalam pemeriksaan terkait MTQ Tahun 2020," terang Teguh kepada metrokalimantan.com, Sabtu (7/8/2021).
Menurut Teguh, untuk dana hibah KONI, 5 orang sudah dipanggil, di dalam pengurusan KONI terkait hal tersebut masih dalam pemeriksaan.
"Dari nilai dana KONI Rp2 miliar lebih, sudah kita panggil 5 orang saksi untuk klarifikasi terkait hal tersebut. Ini dalam menyelidikan saja, masih mencari kebenarannya," tegasnya.[timred]