Pelajar di Balangan Bersemangat Ikut Vaksinasi Covid-19

Pelajar di Balangan Bersemangat Ikut Vaksinasi Covid-19

PARINGIN, MK - Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi pelajar di SMAN 1 Paringin, disambut antusias para siswa, bahkan mereka sangat bersemangat mengikuti vaksin karena ingin segera kembali belajar tatap muka di sekolah.

Dari pantauan media, banyak siswa yang mengenakan seragam saat vaksinasi. Mayoritas siswa yang vaksin sangat semangat dan tidak takut disuntik.

Seperti salah satu Siswa SMKN 1 Paringin Ayub mengatakan, ia tidak merasa takut untuk ikut vaksinasi Covid-19, karena ingin cepat kembali belajar tatap muka di sekolah.

"Kita tidak takut divaksin, malahan bersemangat karena ingin segera sekolah tatap muka digelar biar tidak bosan di rumah," ujarnya.

Selain itu, menurutnya rekan-rekan siswa lainnya juga sudah banyak yang ikut vaksinasi. Baginya vaksinasi sangat penting karena bisa terjangkit wabah Pandemi Covid-19.

Hal yang sama disampaikan Siswa SMAN 2 Paringin Ahmad Safi'i. Ia mengatakan tidak merasa takut saat divaksin. Menurutnya vaksin yang ke-2 ini pun tidak merasakan sakit.

"Tidak takut saya ikut vaksinasi, ini yang kedua saya vaksin, tidak ada merasa sakit dan malah saya takut terkena Covid-19 kalau tidak divaksin," tuturnya.

Baginya dengan vaksinasi ia berharap bisa ikut menekan dan menanggulangi penyebaran wabah Covid-19.[agus/adv]
Lebih baru Lebih lama