Baksos PWI Pulang Pisau Didukung Penuh Polres, BPBD dan Dinsos Pulang Pisau

Baksos PWI Pulang Pisau Didukung Penuh Polres, BPBD dan Dinsos Pulang Pisau

PULANG PISAU, MK - Bentuk kepedulian terhadap warga Pulang Pisau, kembali diwujudkan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Kalteng).

Kali ini didukung Polres, BPBD dan Dinsos Pulang Pisau, Rabu (3/11/2021) pihaknya menggelar bakti sosial (baksos) dengan menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga yang membutuhkan (warga kurang mampu). 

Ketua PWI Pulang Pisau, I Nyoman Weda mengatakan, bakti sosial atau baksos yang dilaksanakan PWI Kabupaten Pulang Pisau ini bekerjasama dengan Polres Pulang Pisau, BPBD dan Dinas Sosial (Dinsos) kabupaten setempat.

"Teknis penyalurannya sendiri kita mengarahkan pengurus bersama anggota dengan mendatangi langsunh warga yang benar-benar membutuhkan bantuan tersebut," ucap Nyoman sapaan akrab Ketua PWI Kabupaten Pulang Pisau 

Disampaikan wartawan senior itu, PWI Kabupaten Pulang Pisah merasa bangga atas dukungan pihak Kapolres, Kalaksa BPBD dan Kadinsos Pulang Pisau, kegiatan baksos hari ini berjalan lancar dan tersalurkan kepada warga yang sudah terdata.

"Atas kemitraan yang dijalin PWI bersama Kapolres, Kalaksa BPBD dan Kadinsos Pulpis kita dapat berbagi kepada sesama. Bantuan ini akan berlanjut lagi dalam waktu dekat ini," kata Nyoman. 

Ia menuturkan, kegiatan baksos seperti ini juga menjadi program kerja PWI Kabupaten Pulang Pisau. Dimana, lanjut Nyoman, pihaknya melaksanakan setiap tahun dengan kegiatan serupa yang dilaksanakan hari ini. 

"Jadi, kegiatan baksos seperti yang kita laksanakan ini juga menjadi program kerja PWI Kabupaten Pulang Pisau setiap tahunnya," imbuhnya. 

Dengan kegiatan ini, pihaknya berharap bantuan yang disalurkan dapat memberikan manfaat dan dapat membantu kebutuhan sehari-hari masyarakat. 

Terpisah, disampaikan Mahing (46) salah seorang warga di Jalan Bandar RT 06, Kelurahan Pulang Pisau, Kecamatan Kahayan Hilir, merasa gembira atas bantuan yang disalurkan teman-teman PWI, Polres, BPBD dan Dinsos Pulang Pisau. 

"Secara pribadi saya merasa bersyukur atas bantuan ini. Hanya ucapan terimakasih yang dapat saya sampaikan kepada PWI, Bapak Kapolres kita, BPBD dan Dinsos Pulpis," ucapnya dengan singkat. 

Sementara, bantuan yang disalurkan tersebut berupa paket sembako yang berisikan beras, minyak goreng, gula dan mie instan.[manan]


Lebih baru Lebih lama