KUALA KAPUAS, MK - Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Ahmad Zahidi mendorong pemerintah daerah setempat melalui dinas terkait untuk mengambil langkah-langkah antisipasi penanganan banjir atau genangan akibat hujan dan luapan air yang terjadi belakangan ini di sejumlah wilayah di Kabupaten Kapuas.
Menurut Ahmad Zahidi, wakil rakyat dari PAN tersebut terkait antisipasi mengurangi genangan air salah satunya dilakukan normalisasi anak-anak sungai dan saluran terbuka.
"Kita dorong harus dilakukan pembenahan sistem drainase, perlu pembersihan handil-handil atau anak-anak sungai agar aliran air pasca hujan tidak mengendap," kata Zahidi, Selasa (8/12/2021).
Ia juga meminta Pemda melalui dinas teknis terkait, saat akan menerbitkan izin mendirikan bangunan harus merekomendasikan konstruksi bangunan rumah panggung.
"Ke depan kita harus berpikir konstruksi rumah panggung sehingga apabila terjadi banjir rob seperti saat ini tidak terendam," jelasnya.
Sebagaimana diketahui belakangan ini terjadi kondisi cuaca buruk dengan hujan deras disertai angin, ditambah lagi air pasang hingga banjir rob melanda beberapa wilayah di Kabupaten Kapuas, tak terkecuali juga di dalam kota di Kecamatan Selat, mengakibatkan genangan air rumah-rumah warga, hingga genangan air di jalan raya.[zulkifli]