Dewan: Perkembangan Infrastruktur Terus Digalakkan

Dewan: Perkembangan Infrastruktur Terus Digalakkan

KETUA Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie A Lambung.| foto: hmsdprd

PALANGKA RAYA - Berkembangnya infrastruktur di Kota Palangka Raya akan menarik minat investor dari luar daerah, sehingga perekonomian di ibukota Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ini juga bisa maju. 

Menurut Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie A Lambung, ia mendorong Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya untuk terus membangun infrastruktur di kota itu.

Legislator dari PDI P ini melanjutkan, Kota Palangka Raya memiliki wilayah yang sangat luas, sehingga masih diperlukan pembangunan-pembangunan infrastruktur, agar kota ini bisa lebih maju.

"Saya meminta agar Pemerintah Kota juga memperhatikan kondisi dan kualitas infrastruktur yang ada, apabila ada yang perlu ditingkatkan maka harus ditingkatkan. Infrastruktur ini penting untuk kemajuan Kota Palangka Raya, dengan meningkatnya infrastruktur maka juga akan berpengaruh pada kemajuan Kota Cantik ini," tuturnya, Kamis (10/2/2022).

Selain itu, ia berharap pemerintah setempat bisa memperhatikan betul-betul pembangunan infrastruktur, karena infrastruktur juga penting diperhatikan demi menunjang kesejahteraan masyarakat.

"Infrastruktur yang baik salah satu poin untuk mengundang para investor-investor untuk bisa berinvestasi dan melakukan kegiatan ekonomi di Kota Palangka Raya," tukasnya.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama