ASISTEN Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kalteng saat melakukan pemantauan harga.| foto: istimewa
PALANGKA RAYA - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah/2022 Masehi, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dan Tim Satgas Pangan melakukan pemantauan perkembangan harga pangan di pasaran.
Pemantauan pangan di Pasar Besar Kota Palangka Raya itu dipimpin Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Kalteng, Leonard S Ampung, Jumat (8/7/2022).
"Kita melakukan pemantauan dan melihat perkembangan harga menjelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah ini bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah dan Tim Satgas Pangan," ungkapnya.
Berdasarkan pemantauan di lapangan, katanya, ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan signifikan, seperti bawang merah yang hampir naik 50 persen dari harga semula Rp35 Ribu menjadi Rp70 Ribu per kilogram. Untuk harga daging ayam masih normal.
Sementara, daging sapi turut mengalami kenaikan hingga Rp170 Ribu per kilogramnya. Terkait naik dan turunnya harga tesebut, jelasnya, tergantung dari pasokan dan distribusi.
"Saat ini Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui instansi terkait terus berupaya untuk mengembangkan kemandirian pangan, setidaknya bisa untuk memproduksi kebutuhan pangan sehari-hari," tukasnya.[kenedy/adv]