Polisi: Selain Toko Istana Sprei, Toko Sebelahnya Juga Dibobol Maling

Polisi: Selain Toko Istana Sprei, Toko Sebelahnya Juga Dibobol Maling

ANGGOTA Kepolisian dari Polresta Palangka Raya saat melakukan olah TKP di Toko yang dibobol maling.| foto : kenedy

PALANGKA RAYA - Pembobolan Toko di Jalan Rajawali Km 3,5 Kota Palangka Raya menyita perhatian masyarakat. Kasus pembobolan toko tersebut saat ini tengah ditangani pihak Polresta Palangka Raya.

Kasatreskrim Polresta Palangka Raya, Kompol Ronny M Nababan mengatakan, berdasarkan olah TKP yang sudah dilakukan pihaknya bahwa aksi pembobolan tersebut terjadi pada Jumat (9/9/2022) sekira pukul 03.00 WIB, dinihari.

"Diketahui pelaku ini membobol dua buah toko, yang pertama dibobol adalah Dthree Studio dengan cara memanjat ke lantai dua dan masuk ke dalam toko serta mengambil uang tunai yang ada di dalam laci kurang lebih Rp4 juta," ungkapnya.

Setelah itu, bebernya, pelaku tersebut melanjutkan aksinya kembali di Toko Istana Sprei dan Pecah Belah yang berada di sebelahnya (kedua toko tersebut berdampingan, red)

"Pelaku masuk ke Toko Istana Sprei ini dengan cara memecahkan kaca blok. Setelah masuk ke dalam toko, pelaku langsung mengacak-acak laci kasir, membuka brankas dan mengambil uang sejumlah kurang lebih Rp5 juta. Tak sampai disitu, pelaku kemudian masuk ke dalam kamar dan mengambil hardisk penyimpanan rekaman CCTV," bebernya.

Berdasarkan penyelidikan, lanjutnya, pelaku pembobolan tersebut lebih dari satu orang, dan saat ini pihaknya tengah melakukan upaya penyelidikan untuk menemukan para pelaku ini.

"Informasi dari pemilik, bahwa toko itu dalam kondisi kosong dan tidak ada penjagaan di dalam toko, sehingga kemungkinan pelaku bisa membaca situasi dan kemudian melakukan aksinya," tandasnya.[kenedy]

Lebih baru Lebih lama