PULANG PISAU - Hari kesaktian Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Oktober dan jatuh pada hari ini, Sabtu 1 Oktober 2022.
Sebagaimana diketahui, peringatan Hari Kesaktian Pancasila sendiri tidak lain untuk mengenang akan jasa pahlawan revolusi yang gugur pada tanggal 30 September 1965.
Di Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) sendiri, peringatannya berlangsung penuh khidmat.
Dari pantauan awak media, Sabtu (1/10/2022), upacara diikuti Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pulang Pisau Tony Harisinta bersama unsur Forkopimda Asisten dan Kepala OPD secara virtual di Aula Banama Tingang Kantor Bupati daerah setempat.
"Kegiatan yang dilakukan secara virtual ini dipimpin oleh Bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo langsung dari monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya Jakarta," ujar Sekda.
Dikatakan Tony sapaan akrabnya Sekda Pulang Pisau, peringatan Hari Kesaktian Pancasila merupakan catatan sejarah bagi bangsa Indonesia dalam rangka mengingat dan mengenang jasa para pahlawan revolusi kala itu, red) yang gugur dalam mempertahankan keutuhan negara dan ideologi Pancasila.
"Tema peringatan tahun 2022 ini, yakni Bangkit Bergerak Bersama Pancasila. Dari itu atas nama Pemkab Pulang Pisau Pisau dan pribadi berpesan kepada seluruh pejabat, ASN dan masyarakat Pulang Pisau agar Pancasila harus tetap kita amalkan dan pertahankan di kehidupan sehari-hari," pesannya
Dia menambahkan, terkhusus bagi generasi muda mari jadikan momentum ini menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
"Jadi, jangan pernah lupakan sejarah perjuangan bangsa oleh para pahlawan terdahulu. Dari itu generasi penerus (anak muda) kita harapkan mampu melanjutkan tongkat estafet perjuangan selanjutnya," pintanya.[manan]