KUALA KAPUAS - Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, dari daerah pemilihan IV Rahmad Jainudin menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka Penyusunan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2023 tingkat Kecamatan Kapuas Murung, Selasa 7 Februari 2023.
Dalam kegiatan Musrenbang tingkat kecamatan, anggota DPRD hadir berdasarkan daerah pemilihan masing-masing untuk mengetahui secara langsung aspirasi dan usulan dari masyarakat menyampaikan saran dan pendapat, mendengarkan dan mengawal program-program usulan skala prioritas yang menjadi kebutuhan.
Anggota DPRD Kapuas, Rahmad Jainudin mengungkapkan harapan usulan-usulan dari desa di Musrenbang tersebut dapat direalisasikan, terutama yang menjadi skala rioritas.
"Atensi saya jangan sampai apa yang diusulkan oleh desa desa melalui Musrenbang itu tidak direalisasikan," kata Rahmad Jainudin, Rabu (8/2/2023).
Lanjut wakil rakyat dari Partai Golkar ini untuk kegiatan-kegiatan tahun 2023 agar secepatnya pihak desa juga bisa berkoordinasi dengan anggota dewan.
"Artinya hasil dari Musrenbang desa di Musrenbang kecamatan tolonglah diberitahu apa itu. Kami terkadang masih belum tahu apa yang diusulkan," ujarnya.
Kemudian yang menjadi atensinya juga, untuk Pemerintah daerah agar jangan sampai cuma dari aspirasi saja yang ada di kecamatan, tetapi juga pemerintah daerah mendukung lewat program-program yang lebih dengan skala besar.
"Kalau aspirasi dewan itu mungkin ke tempat yang kecil-kecil. Itu saja yang kami sampaikan," ucapnya.
Ia menyebutkan untuk Musrenbang di Kecamatan Kapuas Murung ini usulan yang mendominasi terkait dengan infrastruktur. Diharapkannya nanti dapat direalisasikan.
Selain itu, ia menuturkan Kecamatan Kapuas Murung saat ini masih banyak yang perlu ditingkatkan dari berbagai bidang, agar tidak tertinggal.
"Tapi, Alhamdulillah tahun 2023 ini jalan Palingkau Seberang bisa terealisasi. Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Bupati Kapuas karena merealisasikan kegiatan ini biarpun itu melalui dana DAK," katanya.[zulkifli]