KEPALA Desa Wiritasi, Abdul Razak didampingi istri Ida Royani saat wawancara bersama Wartawan.| foto : istimewa
BATULICIN — Abdul Razak merupakan Kepala Desa (Kades) terpilih periode 2023-2029 yang unggul memenangkan suara terbanyak dari lima calon pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang pertama di Desa Wiritasi Kecamatan Kusan Hilir belum lama ini.
"Langkah awal kami akan meningkatkan pelayanan, pemberdayaan dan melanjutkan infrastruktur yang masih belum selesai dan segera kita muat dalam RPJMDes," kata Kades Razak didampingi istrinya Ida Royani kepada Wartawan usai pelantikan susulan di ruang kerja bupati, Selasa (28/3/2023).
Pertama, tambahnya, kepala desa akan segera menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) enam tahun kedepan.
Ia mengatakan, peningkatan kebersihan lingkungan desa dan pemberdayaan masyarakat akan menjadi perioritas pembangunan.
Menurutnya luas wilayah Desa Wiritasi hanya sekitar 16 hektare lebih. "Dan untuk pembangunan fisiknya sudah hampir semua selesai, jadi kita lebih pada pemberdayaan," ungkapnya.
Selain itu, ia akan meningkatkan perekonomian warganya melalaui kelompok masyarakat setempat dengan memberdayakan kelompok nelayan, budidaya perikanan, UMKM, dan industri rumahan untuk ibu-ibu.
Terkait program Satu Desa Satu Masjid (1M1D) yang dititipkan Abah Bupati Zairullah, Kepala Desa Wiritasi Kecamatan Kusan Hilir akan merangkul para guru mengaji, tokoh agama dan masyarakat setempat, dan mitra desa seperti BPD, Tenaga Pendamping Desa (TPD).
Sekarang ini sudah berjalan di Desa Wiritasi berupa kegiatan "Karantina Tahfiz Ramadan" selama bulan suci Ramadan 1444 H, di mana ini sebagai upaya untuk memakmurkan masjid dan memberdayaan para anak-anak desa setempat.[ade]