DIREKTUR Radio Swara Bersujud (RSB) Tanah Bumbu, Sukriansyah (kiri) dan Ketua Rumah Inspirasi Kreatif, Anwar Ali Wahab (kanan).| foto : istimewa
BATULICIN — Rumah Inspirasi Kreatif (RIK) menarik perhatian Radio Swara Bersujud (RSB) di Tanah Bumbu. Mereka tertarik untuk bekerja sama.
Ketertarikan itu disampaikan Direktur RSB Tanah Bumbu Sukriansyah. Menurutnya RIK punya banyak program positif untuk daerah. Ia berkomitmen memberikan support pemberitaan.
"Sebagai bentuk dukungan, maka kami akan mengutus dua orang staf setiap kegiatan yang dilaksanakan RIK," kata Sukriansyah yang juga salah satu wartawan senior di Kalimantan Selatan, Rabu (3/5/2023).
Terkait hal itu, Ketua RIK Anwar Ali Wahab menyambut baik dukungan tersebut. Ia menilai, media memiliki peran besar dalam menyukseskan program yang dijalankan.
"Kami berharap nantinya semua kegiatan RIK dapat didukung sepenuhnya. Baik media online, radio mupun televisi untuk menyebarluaskan agar memberikan manfaat kepada masyarakat," ungkapnya.
Biar tahu saja. Dalam waktu dekat RIK akan menjajaki pelatihan. Sudah ada beberapa desa di Tanbu yang siap menjalankan program tahun ini.[ade]