Pola Pengasuhan Anak yang Berkualitas Harus Terus Dilakukan Pemkab Barsel

Pola Pengasuhan Anak yang Berkualitas Harus Terus Dilakukan Pemkab Barsel

BUNTOK – Untuk memenuhi, menjaga dan melindungi hak anak, sejatinya memerlukan konsep utama, yakni pengasuhan yang berkualitas. Karena mereka merupakan generasi penerus bangsa.

Karena itu, Anggota DPRD Barito Selatan (Barsel), Ensilawatika Wijaya meminta Pemerintah Kabupaten Barsel terus melakukan sosialisasi tentang pola pengasuhan anak yang berkualitias.

Menurutnya, dalam keluarga pola pengasuhan yang berkualitas merupakan konsep utama untuk memenuhi hak anak dan melindunginya.

"Kualitas keluarga juga perlu ditingkatkan sehingga para orangtua bisa menjalankan peran dan fungsinya dalam memenuhi hak anak serta menjaga dan melindunginya," ucap Ensilawatika Wijaya, Sabtu (17/6/2023).

Ia mengatakan, untuk memenuhi hak anak apalagi di era globalisasi sekarang, hal ini tentunya tidak bisa dipungkiri akan mempengaruhi kehidupan setiap individu apalagi anak-anak.

“Bahwa orangtua pentingnya peran, tugas dan kewajiban dalam memenuhi hak dan melindungi anak-anak kita,” pungkasnya.[deni]

Lebih baru Lebih lama