Sekda Ambo Sakka Berikan Penghargaan untuk Santri SDSM

Sekda Ambo Sakka Berikan Penghargaan untuk Santri SDSM

BATULICIN — Sekda Kabupaten Tanah Bumbu, Dr. H. Ambo Sakka memberikan piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada santri Satu Desa Satu Masjid (SDSM), sekaligus melepas dua orang santri yang hafal satu juz untuk melanjutkan pendidikan di salah satu ponpes di Jawa Tengah. 

"Santri SDSM di Masjid Agung sudah enam orang yang hafal satu juz Alquran," kata Ambo Sakka di Masjid Agung Nursalam Gunung Tinggi, Jumat (24/6/2023).

Menurut Ambo Sakka, pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui program  SDSM berhasil menjadikan ratusan anak-anak di Bumi Bersujud menjadi penghafal Al-Quran.

Sesuai keinginan Bupati Abah Zairullah Azhar, jelas Sekda, program SDSM merupakan bagian dari visi-misi Tanah Bumbu yaitu mewujudkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, produktif, dan berakhlak mulia.

“Ini juga bagian dari implementasi motto Tanah Bumbu Bersujud menuju Serambi Madinah,” ungkap Ambo Sakka.

Sementara itu, Abah Zairullah sebelumnya menjelaskan, hingga saat ini ada sebanyak 579 anak hafal 1-10 Juz Al-Quran.

Suksesnya program SDSM tersebut, Abah Zairullah  bersyukur dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang menjalankan program SDSM di Bumi Bersujud.

Program SDSM ini merupakan gerakan terpadu seluruh elemen masyarakat untuk secara serentak memakmurkan seluruh masjid yang ada di Desa di wilayah Tanah Bumbu.[ade]

Lebih baru Lebih lama