KUALA KAPUAS - Semarak pawai memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah digelar Panitia Hari Besar Islam (PHBI) bersama Pemkab Kapuas, Sabtu (22/7/2023) berlangsung meriah.
Ada sekitar 66 kelompok peserta dengan tujuh ribu lebih orang yang turut berpartisipasi dalam pawai tahun baru Islam di Kota Air Kapuas ini.
Para peserta pawai memakai pakaian unik bernuansa religi islami seperti pakain haji hingga menampilkan atribut dan ornamen, masjid, onta hingga kabah.
Pawai 1 Muharram 1445 Hijriah dimulai sekitar pukul 08.00 Wib, dilepas oleh Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor didampingi Sekda Kapuas, Septedy, Ketua PHBI Kapuas, H Nabchan serta perwakilan Forkopimda setempat di depan Rujab Wakil Bupati Jalan Patih Rumbih, Komplek Stadion Kuala Kapuas.
Peserta dari berbagai kalangan mulai anak-anak PAUD, TK/RA dan SD, pelajar SMP/MTS , SMA/MA, pesantren hingga dinas SOPD setempat bahkan juga diikuti peserta dari kabupaten tetangga Pulang Pisau.
Ketua PHBI Kapuas H Nabchan menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Pemerintah daerah Kabupapten Kapuas yang telah mendukung dan mensupport kegiatan tersebut.
Senada, Panitia Pelaksana Kegiatan Tommy Saputra, menyampaikan pihaknya bersyukur pawai Tahun Baru Islam kali ini dapat terselenggara.
"Alhamdulillah hari ini kami PHBI Kabupaten Kapuas, dapat melaksanakan pawai tahun baru Islam 1445 Hijriah yang diikuti 66 kelompok peserta dengan jumlah orang yang mengikuti tujuh ribu lebih," ujar Tommy Saputra, panitia pelaksana kegiatan.
Tommy Saputra yang juga dikenal sebagai politisi muda di Kota Air Kapuas ini menambahkan, kegiatan tersebut juga menjadi agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh PHBI Kapuas.
"Kegiatan pawai ini menjadi salah satu syiar dan salah satu budaya juga untuk meningkatkan UMKM di Kabupaten Kapuas," kata Tommy.
Sementara itu, tampak peserta pawai menampilkan kostum bernuansa Islami,
ada haji cilik yakni para pelajar memakai pakaian haji dengan menggunakan gamis dan sorban. Ada pula yang memakai pakaian hajjah khasdengan berbagai aksesoris pernak-perniknya.
Sepanjang perjalanan rute yang dilewati para peserta tampak ceria dan melantunkan syair-syair salawat.
Warga kota Kapuas memadati sisi-sisi jalan, rute yang dilewati peserta pawai, sambil sesekali warga mengabadiakan momen pawai itu dengan kamera handphone, sementara pelasaksaan pawai ini di kawal oleh Satlantas Polres Kapuas, dan tim medis Dinkes yang siaga.[zulkifli]